Peringatan Isra Mi'raj Masjid Al-Mukhtar Stisip Widyapuri Mandiri Palabuhanratu



STISIP WIDYAPURI MANDIRI PALABUHANRATU
- Dalam rangka memperingati hari besar Baginda Nabi Muhammad SAW, Masjid Al-Mukhtar yang terletak di Kampus STISIP Widyapuri Mandari Palabuhanratu, melaksanakan kegiatan Isra Mi'raj pada Jum'at, 2 Februari 2024 / 21 Rajab 1445. 

“Menembus Langit, Menyentuh Bumi: Menghayati Makna dan Aktualisasi Hikmah Isra Mi'raj Dalam kehidupan Modern”, tema yang diangkat dalam kegiatan Rajaban kali ini begitu dalam maknanya bagi kita semua. Terlebih kita sebagai manusia seringkali lalai untuk mengaktualisasikan bagaimana hikmah dari di-Israkan dan di-Mi'rajkannya Nabi kita semua, Nabi Muhammad SAW.



Kegiatan yang diadakan oleh BEM STISIP Widyapuri Mandiri Palabuhanratu ini, turut dihadiri oleh para mahasiswa dari tiap semester. Selain dari mengingat kembali perjuangan Nabi Muhammad SAW dalam memperjuangkan ketinggian agama Allah SWT, tujuan diadakannya kegiatan Isra Mi'raj ini pun tentu untuk semakin mempererat silaturahmi antar mahasiswa.

Sheva Ramdhani Nurdiansyah, selaku Ketua BEM STISIP Widyapuri Mandiri Palabuhanratu memberikan tanggapan rasa syukur terhadap kelancarannya kegiatan Isra Mi'raj ini. “Kegiatan Isra Mi'raj ini alhamdulillah berjalan dengan lancar, memang tidak dapat kita pungkiri bahwa setiap kegiatan pasti ada kendala entah dari internal atau eksternal, tapi kita bersyukur kegiatan ini berjalan sebagaimana mestinya,” tuturnya, ketika ditanya oleh media kampus.


“Harapan saya mungkin untuk kedepannya semoga partisipasi mahasiswa bisa meningkat demi kelancaran kegiatan bersama. Dan mungkin untuk kedepannya kita akan melakukan perombakan terhadap partisipasi mahasiswa, agar seluruh mahasiswa STISIP Widyapuri Mandiri Palabuhanratu lebih aktif lagi dan semangat untuk meningkatkan kualitas diri masing-masing melalui kegiatan-kegiatan seperti ini.” 

Ketua BEM STISIP Widyapuri Mandiri Palabuhanratu itu menutup kalimatnya dengan harapan besar kepada para mahasiswa untuk lebih aktif dan semangat dalam melalui kegiatan Isra Mi'raj seperti ini.

LihatTutupKomentar